SMP SIS AL-JUFRI

BLOG INI BERISI INFORMASI TENTANG SMP SIS AL-DJUFRIE DESA GALANDAU KECAMATAN BASI DONDO KABUPATEN TOLITOLI

Senin, 22 Oktober 2012

SIS AL-DJUFRIE: CERPEN SANTRI a.n. SUKMAWATI

SIS AL-DJUFRIE: CERPEN SANTRI a.n. SUKMAWATI:     CERPEN SANTRI   Saya sangat senang tinggal di pondok karena saya memiliki banyak teman dan saya memiliki guru-guru yang sang...

CERPEN SANTRI a.n. SUKMAWATI



    CERPEN SANTRI

  Saya sangat senang tinggal di pondok karena saya memiliki banyak teman dan saya memiliki guru-guru yang sangat baik dan sayang kepada saya dan jika saya membutuhkan sesuatu pasti pengasuh pondok akan memberikannya selama mereka mampu melakukannya.
     Pertama, setelah saya lulus dari SD saya ingin melanjutkan sekolah saya tapi orang tua saya tidak sanggup membiayai saya karena masalah ekonomi mereka yang terbatas tapi Alhamdulillah masih ada sekolah yang gratis yaitu SMP Sis AL-Djufrie. Dan di pondok saya memiliki begitu banyak pengalaman dan pelajaran terutama soal keadaan sehari-hari yaitu shalat lima waktu, mengaji dan tari jeppeng. Dan di sini  saya bisa lebih baik lagi dari sebelumnya. Walaupun di pondok makan apa adanya dan tidur berdesak-desakan tikar dan kasur yang masih sangat kurang dan kadang saya dan teman-teman tidur sebantal berdua tapi karena kebersamaan kami semua merasa nyaman. Dan pada saat saya di rumah saya belum terlalu bisa mengerjakan pekerjaan rumah dengan baik misalnya memasak dan mencuci pakaian maupun mencuci piring dan disini saya bisa menjadi anak yang mandiri dan tidak tergantung dengan orang tua. Dan setelah saya sudah cukup lama tinggal di pondok ada kejadian yang mengharukan bagi saya, teman-teman maupun Pembina saya sendiri yaitu terjadinya angin puting beliung yang menimpa pondok kami, yang terjadi pada hari selasa tanggal 19 April 2009 pukul 12.15 tiga ruang kelas terbang di bawah angin puting beliung hingga radius kurang lebih 150 M dan satu musahllah yang selalu kami gunakan untuk pelaksanaan Qiraah juga rusak di terjang angin, hingga kami juga harus bermalam dalam ruang kelas karena asrama kami juga sebelah atapnya terbang di bawa angin.
Semoga semua teman-teman tetap baik sama saya begitupun dengan bapak ibu guru saya dan semoga kedepannya nanti saya dapat menjalankan harapan guru-guru saya untuk menjadi Pembina adik-adik santri yang baru dan ingin sekolah di pesantren Sis AL-Djufrie kelak dan saya akan berusaha untuk menjadi santri yang di banggakan oleh asatidza kelak di kemudia hari karena orang bijak berkata
“Nice to be important but important to be nice”
Artinya : lebih baik jadi orang penting, tapi lebih penting jadi orang baik
Itulah kalimat yang selalu tergiang di telinga saya, yang selalu di sampaikan pengasuh pondok setiap member arahan kepada para santrinya. Dan semoga saya dan teman-teman tetap giat belajar dan selalu menghormati kedua orang tua guru dan orang lain dan semoga pengurus pondok masih terus memenuhi kebutuhan kami di sekolah dan dipondok Misalnya: Buku, Sepatu, Kursi, makanan dan lauknya dan semoga orang tua saya selalu mendoakan saya untuk mencapai cita-cita yatiu menjadi guru yang bisa yang bisa di andalkan oleh guru dan keluarga.
Sekarang ini saya sudah kelas dua SMP dan saya sangat menginginkan untuk melanjutkan sekolah kejenjang yang lebih tinggi lagi misalnya SMK, SMA ataupun Aliyah. Karena itu saya berharap kepada pengasuh pondok pesantren untuk membangun sekolah saya berharap kepada pengasuh pondok untuk membangun sekolah yang lebih tinggi dari SMP yatiui : SMK/SMA ataupun Aliyahagar jika saya lulus nanti saya bisa melanjutkan di pesantren Sis Al-Djufrie ini.